Sarang lebah pembawa berkah

ID-Kampus | Kreatifitas adalah sesuatu anugrah yang tidak ada batasnya yang dimiliki oleh setiap manusia, setiap kepala manusia memiliki berjuta-juta sel yang melahirkan kreatifitas dalam bidang apapun baik itu dalam Seni, Olahraga, Pendidikan ,dll.

Eits sebelumnya tunggu dulu sarang lebah disini bukanlah sarang lebah asli lho, ini adalah sebutan dari produk mahasiswa-mahasiswa kreatif indonesia, sarang lebah ini singkatan dari Sampul Daur Ulang Berbahan Limbah karena unik, sesuai produk yang mereka jual dan ciptakan yang memiliki keunikan karena tiap desain berbeda corak.
Contoh tas berbahan dasar baliho
Hasil Tas Daur Ulang

Telah dikreasikan oleh Lima Mahasiswi FKM Undip menjadi barang pakai yang memiliki nilai guna dan nilai jual seperti menjadi Tas Laptop, Sampul Binder dan sarung HP. Berkat pendanaan dari DIKTI melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Sarang Lebah atau Sampul Daur Ulang Berbahan Limbah ini berhasil diciptakan oleh mahasiswa tersebut dari bahan dasar MMT Bekas.
Lima mahasiswa ini adalah Meuthika Noor Fitriyana, Trie Anggi Huwaida, Azizah Nur Fatih, Jeany Rahma Nafizar dan Devy Noviandhita Anggarani.

Ditemui saat Monev Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang diselenggarakan Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat- Ditjen Dikti Kemendikbud, 19 Juli 2013 di aula lt.3 Gd FISIP Universitas Diponegoro. Salah satu anggota Kelompok Azizah Mengatakan bahwa berlimpahnya limbah MMT bekas menjadi awal terbentuknya gagasan Sarang Lebah ini.

Mereka berkata bahwa ide kreatif mereka muncul saat melihat banyak sekali MMT yang digunakan hanya satu kali saja seperti pada penggunaan spanduk dan baliho, misalkan dijual lagi pun harganya rendah. Maka dari itu mereka berfikir untuk menciptakan produk dari MMT ini supaya mempunyai fungsi lebih dan nilai jual yang lebih tinggi.

"Kami memilih MMT karena MMT sendiri merupakan bahan yang kuat, tahan air dan ekonomis. kami sudah bisa menjual produk kami dari jawa hingga ke padang. dan kami optimis dengan masa depan dari penjualan kami. Untuk harga paling murah adalah sarung HP seharga 12ribu hingga 28 ribu untuk tas laptop. tapi jika konsumen membutuhkan kostumisasi dari barang tentu akan dikenakan biaya tambahan. tapi tidak perlu khawatir karena produk kami tidak akan lebih mahal dari produk lain yang ada dipasaran" ujarnya

" Kami menjual melalui jejaring media dan juga mendirikan stand pada acara-acara tertentu. Kedepan kami akan mengembangkan produk untuk gadget-gadget lain seperti tas Ipad, tablet dan lain lain" imbuhnya

Mulai banyak kreativitas yang dihasilkan mahasiswa, mulai dari barang yang tidak terpakai sampai barang yang ada dalam kehidupan sehari-hari maka dari itu jangan berhenti berkreatifitas agar mahasiswa indonesia semakin berkembang dan dipandang dikhalayak luas.
Tentang Penulis

Wahyu ,

0 comments